Listen to Mars St. Isidorus Sukorejo.mp3 by Soesita Design’S #np on #SoundCloud
Aksi Sosial Pengobatan Gratis
Panitia Pesta Paroki 2017 akan mengadakan Aksi Sosial Pengobatan Gratis, pada hari Minggu, 6 Agustus 2017, yang berlokasi di SMPK Argakilasa Sukorejo, dimulai pukul 08.00 Wib. Aksi Sosial Pengobatan Gratis ini kerja sama antara:
- Panitia Pesta 90 tahun Gereja Katolik St. Isidorus Sukorejo
- Unit Pengabdian Masyarakat Fakultas Kedokteran Undip Semarang
- Klinik Pratama Santa Yulia Sukorejo
- Sekolah Kanisius
- Relawan PMI Kec. Sukorejo
Jenis pelayanan kesehatan yang akan dilaksanakan :
- Pemeriksaan untuk semua umur
- Pemeriksaan untuk umat Katolik dan non Katolik
- Bukan penyakit berat
- Bukan pelayanan pemeriksaan laboratorium
- Pemeriksaan THT (Dr. dr. Awal Prasetyo SpTHT.KL)
Pasien yang akan berobat wajib membawa kupon pengobatan yang bisa di dapatkan di ketua lingkungan masing-masing mulai tanggal 30 juli – 3 agustus 2017. Jumlah kartu yang disediakan oleh panitia jumlahnya terbatas, maka dimohon untuk memperhatikan prioritas pasien.
Gathering “dolan bareng”
Panitia Pesta Paroki 2017 akan mengadakan Gathering “dolan bareng”, yang bisa diikuti oleh seluruh umat Paroki St. Isidorus Sukorejo. “dolan bareng akan dilaksanakan pada hari minggu, 15 oktober 2017, dimulai di Gereja St. Isidorus Sukorejo pada pukul 08.00 Wib.
Peserta bisa membeli karcis seharga Rp. 10.000, -, yang nantinya bisa ditukar dengan kaos serta snack pada waktu hari pelaksanaan. Karcis akan diundang dengan beberapa doorprise menarik pada akhir acara.
Karcis bisa di dapatkan di ketua lingkungan dan kantor sekretariat paroki pada jam kerja.